CLOSE AD
0 0
Resep Garang Asam Ayam

Share it on your social network:

Or you can just copy and share this url

Bahan-bahan

Sesuaikan Penyajian:
Bahan Utama
1 ekor ayam ayam kampung (potong menjadi 8 bagian)
1 buah jeruk nipis ambil airnya
1/2 sdt garam
Bahan Bumbu Halus
10 siung bawang merah
4 siung bawang putih
3 buah cabai rawit rawit merah (boleh skip)
3 buah kemiri
1 ruas jahe
1/4 sdt lada bubuk
1 ruas kunyit boleh skip
Bahan Diiris
5 iris lengkuas
5 buah belimbing wuluh iris
5 buah tomat hijau, iris
25 buah cabai rawit merah (optional)
2 batang serai ambil putihnya, geprek
5 lembar daun salam
Bahan Lainnya
65 ml santan instan kental, selera
50 ml air air biasa
1 sdt garam selera
2 -3 sdt kaldu jamur sesuaikan
1,5 sdt gula pasir

Resep Garang Asam Ayam

  • 100 menit
  • Hasil : 1
  • Medium

Bahan-bahan

  • Bahan Utama

  • Bahan Bumbu Halus

  • Bahan Diiris

  • Bahan Lainnya

Deskripsi

Share

Garang asam ayam merupakan olahan ayam kukus khas Jawa Tengah, Indonesia dengan rasa asam segarnya dari belimbing wuluh. Cara pengolahan garang asam ayam ada dua macam, yakni di beri santan dan ada juga yang tidak.

source: @linagui.kitchen

Sponsored Link

Cara Membuat

1
Sudah

Bersihkan ayam, lalu lumuri ayam dengan air jeruk nipis dan garam. Rebus ayam dengan air mendidih sekitar 10-15 menit atau hingga sisa kotoran dari ayam keluar. Tiriskan.

2
Sudah

Haluskan semua bahan bumbu halus dengan sedikit air, sisihkan.

3
Sudah

Campur bahan bumbu yang sudah halus dengan santan instan, air, garam, gula dan kaldu bubuk, aduk-aduk hingga tercampur. Masukkan ke wadah ayam yang sudah direbus sebelumnya, aduk-aduk sampai tercampur.

4
Sudah

Ambil selembar daun pisang, boleh letakkan selembar alumunium foil supaya air tidak bocor keluar, susun dengan daun lagi, kemudian beri selembar daun salam, 2 potongan ayam dan sekitar 2-3 sdm bumbunya.

5
Sudah

Susun bahan irisan, tomat, lengkuas, belimbing wuluh, cabai rawit, dan sereh. Bungkus dan sematkan dengan tusuk gigi atau lidi. Lakukan hingga habis terbungkus 5 bungkus, atau mau lebih praktis dan hemat waktu bisa pakai pyrex.

6
Sudah

Saat dikukus nanti didalam bungkusan akan mengeluarkan air dan jadi berkuah, jadi bumbunya tidak perlu terlalu encer.

7
Sudah

Kukus kurang lebih selama 25 menit atau sampai matang.

8
Sudah

Jika sudah matang, kemudian angkat dan sajikan.

9
Sudah

Note

Daun pisang tambah lidi secukupnya atau boleh pakai pyrex, alasi daun pisang dan tutup dengan daun pisang lagi saat mengukus.

Hani

Hai, Saya Hani suka mengumpulkan resep masakan dari berbagai media sosial. Beberapa sudah saya coba di blog saya. Semoga dapat membantu bunda memasak

feat-stir-fried-vegetables-and-mushroom
sebelumnya
Resep Stir Fried Vegetables and Mushroom
feat-ice-cream-cookies
berikutnya
Resep Ice Cream Cookies
feat-stir-fried-vegetables-and-mushroom
sebelumnya
Resep Stir Fried Vegetables and Mushroom
feat-ice-cream-cookies
berikutnya
Resep Ice Cream Cookies

Tulis Komentar