Bahan-bahan
-
Bahan Utama
-
300 g tepung terigusegitiga
-
1/2 sdt baking powder
-
1/2 sdt garam
-
60 g mentegacair
-
125 g air
-
1/2 sdt vanilla
-
Bahan Taburan
-
secukupnya tepung maizena
Deskripsi
Khaja merupakan kue kering yang berasal dari negara India yang proses memasaknya dengan menggoreng menggunakan minyak panas. Biasanya berisikan buah atau rendaman sirup gula, bisa juga Anda cocol ke cokelat leleh atau menyiramnya dengan madu. Kali ini bentuknya sangat berbeda, yaitu seperti daun.
source: @rondut
Cara Membuat
1
Sudah
|
Campur tepung, baking powder, dan garam, masukkan butter cair, kemudian aduk-aduk sampai beremah. Masukkan air, dan vanilla, uleni sampai rata. Diamkan selama 5 menit, tutup dengan cling wrap, lalu uleni selama 3 menit lagi sampai adonan halus. |
2
Sudah
|
Bagi adonan menjadi 3 bagian. Diamkan selama 20 menit. |
3
Sudah
|
Ambil 1 adonan kemudian giles memanjang sampai tipis terawang, lalu potong ukuran 15x10 cm. Lipat-lipat adonan dengan memberikan ujung--ujungnya dengan minyak supaya lengket, bentuk menyerupai daun. |
4
Sudah
|
Panaskan minyak dengan api kecil. Pastikan minyak betul-betul panas, masukkan 1 adonan. Goreng sampai matang kecokelatan. |
5
Sudah
|
Jika sudah matang, kemudian angkat, tiriskan dan sajikan. |