Sayur Ketupat Kacang Panjang Dan Pepaya Muda, Menu Wajib Lebaran

Sayur ketupat merupakan olahan sayur yang berbahan dasar kacang panjang dan pepaya muda serta bumbu lainnya sebagai pelengkap. Rasanya yang enak dan cara pengolahannya terbilang sangat mudah. Masakan ketupat sayur adalah menu wajib saat lebaran Idul Fitri.
Pepaya Muda

Salah satu bahan pelengkap untuk membuat sayur kacang panjang adalah pepaya muda. Pepaya muda merupakan buah khas negara tropis, berbentuk lonjong berkulit hijau dan mempunyai biji kecil dengan jumlah yang banyak. Selain itu, aromanya sangat khas dan bercita rasa manis. Harga 500 gram pepaya muda sekitar Rp 6.000,-.
Tips Memilih Pepaya Muda
Berikut ini beberapa tips dalam memilih pepaya muda yang bagus:
1. Perhatikan Kulitnya
Pastikan pepaya muda berkulit mulus saat Anda sentuh dan berwarna hijau mengkilat. Karena itu merupakan tanda bahwa pepaya muda tersebutbaru di petik dari pohon dan masih segar. Sebaiknya hindari buah pepaya yang terdapat lubang, karena biasanya sudah ada hewan yang memakan buahnya.
2. Belum Berbau
Jika Anda ingin mengolah pepaya yang masih mentah, maka hindari memilih pepaya yang memiliki aroma manis yang cukup tajam. Karena bisa jadi pepaya tersebut sudah matang atau mengkal, apalagi jika kulitnya ada bercak kekuningan.
3. Tekan Bagian Buahnya
Pepaya muda yang masih segar mempunyai daging buah yang keras. Sedangkan pepaya yang sudah terlalu tua atau kurang segar, biasanya buahnya bertekstur lembek. Anda bisa mengetahui tekstur daging buah pepaya dengan cara menekan seluruh bagian buahnya. Sebaiknya, pilih pepaya muda dengan tekstur daging buah yang masih keras untuk membuat sayur ketupat.
4. Pepaya Muda Sudah di Kupas
Buah pepaya muda yang ada di pasaran tersedia juga dalam bentuk yang sudah di kupas. Anda bisa memperhatikan biji dan daging buah dengan mudah. Pilihlah pepaya yang memiliki biji berwarna putih dan daging berwarna cerah. Sebaiknya hindari pepaya yang memiliki daging buah berwarna kecokelatan dan menguning. Karena pepaya tersebut sudah di kupas atau di panen cukup lama.