Bahan-bahan
-
Lapisan 1
-
1 bungkus bubuk jelly
-
600 ml air
-
125 g gula pasir
-
secukupnya bunga sakura
-
Lapisan 2
-
secukupnya agar-agarbening
-
600 ml susu cairUHT plain
-
130 g gula pasir
-
2 butir kuning telur
-
secukupnya pewarna makanan
Deskripsi
Puding bunga sakura merupakan puding dengan bentuk oval dengan isian bunga sakura pada bagian dalamnya. Puding bunga sakura yang bertekstur lembut dan menyegarkan, menjadi kombinasi sempurna sebagai makanan penutup yang enak.
source: @erlina.lim_
Cara Membuat
1
Sudah
|
Rendam bunga sakura dengan air agar tidak asin. Campurkan semua bahan lapisan 1, masak sampai mendidih. Tunggu uap panas hilang, tuang ke cetakan secukupnya. |
2
Sudah
|
Tata bunga sakura ke jelly sesuai selera. Biarkan set (bisa dikreasikan dengan warna). |
3
Sudah
|
Kocok asal rata kuning telur, sisihkan. Masak sisa bahan yang ada, aduk rata. |
4
Sudah
|
Ambil sebagian campur ke kuning telur, aduk rata. Masak sampai mendidih. |
5
Sudah
|
Bagi 2, satu bagian plain, satu lagi beri pewarna. Tunggu sampai uap hilang, tuang perlahan ke lapisan jelly, lakukan 2 lapis, masukkan ke chiller, sajikan dingin. |