CLOSE AD
0 0
Resep Homemade Noodle

Share it on your social network:

Or you can just copy and share this url

Bahan-bahan

Sesuaikan Penyajian:
420 g tepung terigu protein tinggi
80 g tepung sagu
2 butir telur
1 sdt garam
125 g air
40 ml minyak sayur

Resep Homemade Noodle

  • 120 menit
  • Hasil : 6
  • Medium

Bahan-bahan

Deskripsi

Share

Homemade Noodle merupakan mie ala rumahan yang terbuat dari tepung terigu, sagu, telur, dan bahan lainnya. Sajian mie ini pastinya lebih higienis dan sehat daripada mie instan. Homemade Noodle cocok untuk stok mie di rumah dan dapat Anda olah menjadi berbagai hidangan berbahan dasar mie.

source: @rondut

Sponsored Link

Cara Membuat

1
Sudah

Uleni semua bahan, kecuali air dalam food processor.

2
Sudah

Masukkan air sedikit demi sedikit sampai mendapat gumpalan bola kering.

3
Sudah

Setelah membentuk bola, diamkan 30 menit.

4
Sudah

Uleni bentuk bola halus, diamkan 30 menit.

5
Sudah

Bagi adonan menjadi 4-6, lalu pipihkan.

6
Sudah

Masukkan ke noodle mesin bagian giling nomor 2, lipat adonan. Giling lagi, lipat lagi, giling. Ulangi sampai 20 kali. Semakin sering dilipat dan giling, mie akan kenyal.

7
Sudah

Setelah itu, ganti ke nomor 5 (terserah mau lebih tebal atau tipis, tinggal putar nomornya saja). Jangan lupa tiap masuk gilingan, adonan taburi tepung sagu atau tapioka biar tidak lengket. Giling cukup 1 kali saja.

8
Sudah

Putar alat gilingnya bagian giling mie didepan, pindah mesinnya ke lubang yang bagian mie kecil atau besar, lalu giling.

9
Sudah

Taburi mie dengan tepung sagu atau tapioka.

Hani

Hai, Saya Hani suka mengumpulkan resep masakan dari berbagai media sosial. Beberapa sudah saya coba di blog saya. Semoga dapat membantu bunda memasak

feat-ayam-goreng-lengkuas
sebelumnya
Resep Ayam Goreng Lengkuas
feat-shokupan-poolish
berikutnya
Resep Shokupan Poolish
feat-ayam-goreng-lengkuas
sebelumnya
Resep Ayam Goreng Lengkuas
feat-shokupan-poolish
berikutnya
Resep Shokupan Poolish

Tulis Komentar