Oseng pepaya muda merupakan olahan pepaya muda serut dengan cara mengosengnya bersama bahan-bahan lainnya. Cara masaknya mudah dan rasanya juga sangat enak. Cocok untuk pelengkap sajian nasi putih hangat dan lauk ikan goreng.
Remas-remas pepaya muda cacah dengan garam kasar sampai teksturnya lemas. Kemudian cuci bersih, tiriskan.
Haluskan semua bahan bumbu ulek. Tumis bumbu ulek bersama daun salam dan lengkuas sampai matang. Tambahkan garam, gula jawa, dan kaldu jamur secukupnya.
Masukan pepaya muda, ungkep sampai setengah empuk.
Tambahkan 1 sdm kecap manis, aduk sampai tercampur rata dan empuk.
Angkat dan sajikan.
Hani
Hai, Saya Hani suka mengumpulkan resep masakan dari berbagai media sosial. Beberapa sudah saya coba di blog saya. Semoga dapat membantu bunda memasak