Nasi Goreng Ala Restoran Solaria, Praktis Dan Enak
Nasi goreng ala restoran solaria ini merupakan olahan nasi putih sebagai bahan utamanya dan juga bahan lainnya sebagai bahan pelengkap. Rasanya tidak kalah menarik dengan nasi goreng pada umumnya yang menggunakan kecap manis dan garam. Bahkan, rasa dari saus tiram dalam nasi goreng ini bisa membuat Anda ketagihan. Anda juga bisa menjadikan menu ini sebagai sajian saat buka puasa maupun sahur di bulan ramadhan.
Bumbu Nasi Goreng Instant
Membuat Nasi Goreng Ala Restoran kini jauh lebih praktis karena adanya bumbu nasi goreng instant. Bumbu nasi goreng instant merupakan bumbu instant yang berguna untuk membuat masakan nasi goreng Anda semakin gurih dan lezat. Harga 1 sachet Bumbu Nasi Goreng Sajiku isi 20 gram sekitar Rp 1.990,-.
Tips Membuat Nasi Goreng Enak
Berikut ini beberapa tips dalam membuat nasi goreng yang enak:
1. Gunakan Beras Bertekstur Pera
Rekomendasi beras yang pas untuk membuat nasi goreng, yaitu beras pera. Karena beras pera tidak mudah menggumpal saat proses penggorengan. Oleh sebab itu, sebaiknya hindari menggunakan beras pulen, meskipun rasanya lebih enak.
2. Pakai Nasi Dingin
Saat membuat nasi goreng pakailah nasi dingin daripada nasi panas. Karena nasi yang sudah dingin lebih cepat menyerap bumbu dan tidak mudah menggumpal daripada nasi panas. Jika mengambil nasi dari rice cooker, sebaiknya tunggu hingga uap panas nasi menghilang.
3. Campurkan Nasi, Bumbu, dan Kecap dalam Mangkuk
Saat membuat nasi goreng, campurkan terlebih dahulu nasi, kecap, dan bumbu di dalam mangkuk bukan di wajan. Cara ini untuk meminimalisir nasi akan menggumpal. Karena setia[ bulir nasi yang telah terlapisi dengan kecap tidak akan terlalu lengket. Kemudian masukkan nasi yang sudah berbumbu ke dalam wajan dan goreng sebentar, supaya bumbu lebih menyerap ke dalam nasi.
4. Aduk Cepat Nasi
Aduk nasi goreng dengan cepat saat di dalam wajan, agar nasi tidak mudah gosong dan menempel pada wajan. Karena nasi sudah matang sebelumnya dan cukup membuat bumbu tercampur dan menyerap pada nasi ketika proses penggorengan.
Haha… Tiap ke Solaria, ini menu sejuta ummat…