7 Resep Olahan Telur Rumahan Praktis, Mudah, dan Lezat

Telur merupakan salah satu dari bahan makanan kategori hewani yang dapat dikonsumsi selain ikan, susu, dan daging. Jenis telur yang dapat orang konsumsi umumnya berasal dari berbagai jenis burung, seperti bebek, ayam, angsa, dan burung puyuh. Telur lain yang dapat Anda konsumsi selain dari burung adalah telur ikan. Kali ini kita akan membahas 7 resep olahan telur ala rumahan.
Selain menjadi makanan yang lezat, ternyata telur merupakan salah satu makanan yang tinggi gizinya. Dalam satu butir telur terkandung vitamin A, B5, B2, B12, D, K, E, B6, selenium, folat, seng, kalsium, lemak, protein, dan juga fosfor. Berdasarkan suatu fakta, telur mengantung kadar kolestrol yang cukup tinggi. Namun, kadar kolestrol tersebut tidak meningkatkan kadar kolestror dalam darah. Sehingga, aman untuk Anda konsumsi.
7 Resep Olahan Telur
Setelah mengetahui pengertian dan juga manfaat telur, mari kita langsung masuk ke inti pembahasan dari artikel ini! Yaitu, 7 resep olahan telur ala rumahan yang praktis, mudah, dan juga lezat. Yuk simak resepnya!
1. Martabak telur mini

Bahan-bahan:
- 12 lembar kulit lumpia
- 3 butir telur, kocok lepas
- 3 batang daun bawang, iris-iris
- 1/2 buah bawang bombay, iris-iris
- 5 siung bawang putih, cincang
- 1/4 sdt garam
- 2 sdm tepung terigu
- 1/4 sdt kaldu bubuk
- 1/4 sdt merica bubuk
- minyak goreng secukupnya
Cara pengolahan:
- Panaskan sedikit minyak, kemudian tumis bawang putih dan bawang bombay hingga wangi dan layu.
- Masukkan telur, aduk hingga telur menggerindil dan matang.
- Tambahkan garam, merica, dan kaldu bubuk. Aduk hingga rata. Koreksi rasa.
- Masukkan daun bawang, masak hingga agak layu. Angkat dan sisihkan.
- Siapkan kulit lumpia, kemudian isi dengan tumisan telur tadi. Lipat kulit lumpia hingga membungkus tumisan telur. Lakukan hingga kulit lumpia habis.
- Siapkan minyak untuk menggoreng, panaskan dengan api sedang cenderung kecil.
- Goreng martabak hingga berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
- Sajikan martabak telur mini di atas piring dengan tambahan acar timun dan cabe rawit.
2. Telur gulung

Bahan utama:
- 4 butir telur
- daun bawang secukupnya, iris-iris
- garam atau penyedap rasa secukupnya
- merica secukupnya
- 1/2 sdt bawang putih bubuk
- 1/2 sdt tepung sagu
- 50 ml air
- tusuk sate secukupnya
- minyak goreng secukupnya
Bahan saos:
- 2 sdm saos sambal
- garam dan gula secukupnya
- air panas secukupnya
- sedikit tepung maizena
Cara pengolahan:
- Panaskan minyak goreng dengan api sedang.
- Campurkan semua bahan utama, kecuali tusuk sate dan minyak.
- Aduk hingga berbusa.
- Ambil adonan secukupnya, tuangkan ke dalam minyak yang sudah panas.
- Kemudian gulung dengan tusukan sate, tarik tusukkan ke pinggir wajan sambil terus digulung.
- Tekan-tekan telur hingga terbentuk dan minyaknya keluar.
- Lakukan berulang hingga adonan habis.
- Untuk bahan saos, campurkan semua dan aduk hingga rata.
- Sajikan telur gulung bersama saosnya.
3. Telur teh

Bahan-bahan:
- 6 butir telur, rebus
- 1 liter air
- 1 sdt garam
- 2 sdm kecap asin
- 100 ml seduhan teh hitam kental
- 2 buah pekak
- 1 batang kayu manis
Cara pengolahan:
- Remukkan kulit luar telur dengan punggung sendok, jangan sampai mengelupas.
- Campurkan air, garam, kecap asin, air seduhan teh hitam, pekak, dan kayu manis. Aduk hingga rata.
- Masukkan telur, masak hingga mendidih dan air menyusut.
- Matikan api dan biarkan telur terendam dalam air rebusan. Angkat, kupas, dan sajikan.
4. Cah sawi putih telur

Bahan-bahan:
- 1 bonggol sawi putih ukuran sedang
- 2 butir telur ayam kampung
- 3 siung bawang putih, geprek
- 1 sdm saus tiram
- 3 buah cabe rawit
- garam, lada bubuk, dan gula secukupnya
Cara pengolahan:
- Cuci bersih sawi putih, lalu potong-potong. Pisahkan bagian putih yang keras dan daun, lalu tiriskan.
- Panaskan frypan premium stein, lalu tuang sedikit minyak goreng. Masukkan telur, lalu di orak arik. Angkat.
- Masukkan 1 sdm minyak goreng, tumis bawang putih dan cabe rawit sampai wangi.
- Masukkan bagian putih sawi, masak sampai layu. Tuang sedikit air. Biarkan mendidih.
- Masukkan daun sawi, saus tiram, garam, sedikit lada, dan gula. Aduk rata.
- Terakhir masukkan orak arik telur. Tes rasa, angkat, dan sajikan.
5. Tumis kangkung, tauge, dan telur puyuh

Bahan utama:
- 1 ikat kangkung, potong-potong, cuci bersih
- 1 bungkus tauge atau secukupnya
- 8-10 butir telur puyuh
- 1 buah tomat
Bahan iris:
- 5 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 5 buah cabe rawit
- 1 ruas lengkuas
- gula, garam, dan penyedap rasa secukupnya
Cara pengolahan:
- Iris semua bahan bumbu iris. Tumis bumbu iris hingga wangi dan layu.
- Masukkan kangkung, masak hingga kangkung sedikit layu dan tambahkan sedikit air.
- Tambahkan gula, garam, dan penyedap rasa secukupnya.
- Masukkan tauge dan telur puyuh. Aduk rata dan koreksi rasa.
- Terakhir masukkan tomat, setelah rasanya pas. Matikan kompor dan taburkan bawang goreng. Sajikan.
6. Nasi goreng telur asin

Bahan-bahan:
- 3 piring nasi putih
- 2 butir kuning telur asin, hancurkan
- 1 sdm margarin
- 1/4 buah bawang bombay, cincang
- 5 siung bawang putih, cincang
- 1 buah cabe merah keriting, iris kecil
- 2 buah cabe rawit merah, iris-iris
- 1 batang daun bawang, iris-iris
- 1 sdm saus tiram
- 1/2 sdm kecap ikan
- garam, kaldu jamur, gula, dan merica bubuk secukupnya
Cara pengolahan:
- Tumis cincangan bawang bombay dan bawang putih dengan margarin sampai wangi dan sedikit kecoklatan. Kemudian masukkan kuning telur asin, aduk-aduk sampai berbusa.
- Masukkan semua irisan cabe dan daun bawang, masak lagi sampai wangi. Kemudian masukkan nasi putih, aduk sampai rata.
- Bumbui dengan saus tiram, kecap ikan, garam, kaldu jamur, sejumput gula, dan juga sedikit merica bubuk. Masak sambil terus diaduk, sampai benar-benar rata dan nasi mulai mengering.
- Angkat, sajikan dengan lauk pendamping sesuai selera.
7. Telur gulung Padang

Bahan utama:
- 4 butir telur
- 3 batang daun bawang, iris tipis
- 2 sdm tepung beras
- garam dan merica secukupnya
Bahan bumbu halus:
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 3 buah cabe merah besar, buang bijinya
- 1/2 ruas kunyit
- 1/2 sdt ketumbar
- 1 buah kemiri
Cara pengolahan:
- Haluskan semua bahan bumbu halus. Kocok telur, masukkan bumbu halus, daun bawang, tepung beras, garam, dan juga merica secukupnya.
- Panaskan teflon dengan sedikit minyak.
- Masukkan sedikit adonan telur, gulung saat telur matang. Tambahkan adonan lagi hingga adonan telur habis.
- Angkat, potong-potong, kemudian sajikan.